Saturday, August 23, 2014

Banana Choco Cake

Setelah sekian lama absen dari blog,,membuat beberapa resep yang telah aku praktekkan dalam daftar tunggu untuk dibagikan. Nah kali ini resep yang ingin aku bagi adalah Banana Choco Cake.

Cake ini andalan keluarga kala panen pisang raja. Tekstur cake yang moist dan kering diluarnya sangat disukai jagoanku dan pastinya rasanya cokelat & pisang banget ^^  Resep cake ini aku peroleh dari dapurnya mbak hesti Rich & Moist Chocolate Banana Bread dan sedikit modifikasi karena keterbatasan bahan yang ada ^^ Berikut resepnya :

Bahan :

  • 100 gr butter (aku pakai margarin)
  • 120 gr gula pasir (aku pakai gula halus)
  • 1 butir telur
  • 5 buah pisang raja, lumatkan dengan garpu
  • 1/2 sdt vanila
  • 150 gr tepung terigu protein sedang
  • 1 sdt soda kue
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 1/2 cup sour cream ( aku pakai yogurt plain)
  • 1 cup choco cip (karena stok dirumah habis, aku ganti dengan kismis)
  • 150 gr keju cheddar parut (modifikasiku sendiri)
Cara Membuat :
  1. Panaskan oven 175 C
  2. Olesi loyang brownis dengan butter & sedikit ayakan terigu
  3. Kocok butter & gula sampai rata. Masukkan telur, pisang lumat, sour cream (yogurt) & vanila. Lalu kocok sampai rata
  4. Tambahkan ayakan terigu, cokelat bubuk & soda kue
  5. Campur semua asal rata. Tambahkan choco cip (kismis & parutan keju cheddar)
  6. Oven 50-60 menit. Angkat dari oven, biarkan dalam loyang 10 menit. 

Tags: , , ,

0 Responses to “Banana Choco Cake”

Post a Comment

Subscribe

Donec sed odio dui. Duis mollis, est non commodo luctus, nisi erat porttitor ligula, eget lacinia odio. Duis mollis

© 2013 Coretan Tangan Ummu Raihan. All rights reserved.
Designed by SpicyTricks